Wisata Keluarga Edum Park Tegaldowo |
Wisata yang satu ini berada tidak jauh dari pusat kota Yogyakarta, lebih tepatnya beralamat di Jalan Grujugan RT 03, Grujugan, Kabupaten Bantul. Jika sedang berwisata dekat Malioboro, menuju lokasi ini hanya membutuhkan waktu 30 menit saja. Dari jalan Bantul, untuk menemukan lokasinya wisatawan harus masuk ke perkampungan dengan rute yang lumayan jauh, melewati persawahan dan kebun tebu. Bagi kendaraan roda empat, ketika saling berpapasan harus mengurangi kecepatan karena jalannya tidak terlalu lebar. Edum Park Tegaldowo ini buka setiap hari mulai dari jam 08.00 sampai 18.00 WIB dengan tiket masuk seharga Rp 10.000 tiap orang. Murah banget kan ?
Rekomendasi Wisata Keluarga di Bantul |
Bebas Main Sepuasnya di Kolam Renang
Anak kecil mana sih yang gak suka main air, yakan ? Disini ada beberapa kolam renang dengan kedalaman yang berbeda, bisa untuk anak maupun orang dewasa. Tidak akan dikenakan biaya tambahan untuk berenang sepuasnya disini. Mau pagi sampai sore pun gak masalah kalau tenaganya kuat haha. Salah satu kolam renangnya juga dilengkapi dengan perosotan yang bikin anak-anak makin senang.
Kolam Renang Edum Park Tegaldowo |
Wahana Bermain Dengan Banyak Pilihan
Setelah selesai berenang ria, jangan langsung pulang karena masih ada banyak permainan yang harus dicoba. Setiap permainan disini, masing-masing bayar mulai Rp 10.000 saja per anak. Beberapa permainan antara lainnya adalah bom-bom car, bianglala, roller coaster mini, helikopter, odong-odong, trampolin, dan ATV. Wuidih, banyak juga kan ? Siap-siap nih bawa uang tambahan.
Wahana Bermain Edum Park Tegaldowo |
Setiap pengoperasian wahana ditempat ini selalu diawasi oleh penjaga, jadi menurutku aman untuk anak-anak dengan catatan tetap ada pengawasan tambahan dari orang tua. Lahan untuk bermain ATV juga lumayan luas, hanya saja arena untuk bermain bom-bom car agak sempit dan unitnya terbatas. Saat ramai dan banyak yang ingin naik harus rela antri cukup lama, belum lagi kalau beberapa mobil ada yang perlu di isi daya terlebih dahulu. Tapi penilaian keseluruhan menurutku tetap bagus karena wahana permainannya disini bervariasi, lingkungan pun jugat terlihat bersih.
Spot Foto Berbagai Tema
Jika beberapa destinasi menerapkan harga tambahan ketika akan foto di spot tertentu, hal ini tidak berlaku di Edum Park Tegaldowo. Foto dari sudut mana saja bebas sepuasnya tanpa bayar, jadi gak perlu takut kantong jebol. Ada bebera spot foto disini, mulai dari bentuk-bentuk rumah sampai spot foto bertema alam. Dari sekian banyaknya objek untuk foto, pengunjung sama sekali tidak dikenakan biaya tambahan. Jadi aman untuk ambil foto berulang-ulang tanpa dibatasi waktu.
Spot Foto Edum Park Tegaldowo |
Suasana Edum Park Tegaldowo |
Posting Komentar
Posting Komentar